Rabu, 21 Juni 2017

Daftar Berat Jenis Material Bahan Bangunan


BANTAENG - Ini ada daftar berat jenis atau bobot isi material bahan bangunan yang biasa diperlukan dalam menghitung kebutuhan bahan, mencari beban bangunan, atau hal-hal lain yang berkaitan dengan dunia konstruksi. misalnya saat membeli pasir, kita bisa tahu berapa beratnya dalam satu mobil truk, sehingga ketika truk bermuatan pasir tersebut akan melewati jalan, jembatan atau halaman rumah tidak terjadi ambrol alias kerobohan.

Daftar berat jenis atau bobot isi material bahan bangunan, antara lain : 
  1. Beton 2200 kg/m3 
  2. Beton bertulang 2400 kg/m3 
  3. Pasangan bata merah 1700 kg/m3 
  4. Kerikil, koral, split (kering/lembab) 1800 kg/m3 
  5. Pasir 1400 Kg/m3 
  6. Batu karang 700 kg/m3 
  7. Batu pecah 1450 kg/m3 
  8. Batu alam 2600 kg/m3 
  9. Pasangan batu belah, bulat, gunung 2200 kg/m3 
  10. Batu belah, batu bulat, batu gunung 1500 kg/m3 
  11. Batu hancur 1602 kg/m3 
  12. Pasangan batu cetak 2200 kg/m3 
  13. Timah hitam/ timbel 11400 kg/m3 
  14. Tanah, lempung (kering/lembab) 1700 kg/m3 
  15. Tanah, lempung (basah) 2000 kg/m3 
  16. Besi tuang 7250 kg/m3 
  17. Besi cor 6800 - 7800 kg/m3 
  18. Besi tempa 7750 kg/m3 
  19. Baja 7850 kg/m3 
  20. Seng 7135 kg/m3 
  21. Pasangan batu karang 1450 kg/m3 
  22. Kayu (kelas I) 1000 kg/m3 
  23. Air 1000 Kg/m3 
  24. Emas 19320 kg/m3 
  25. Perak 10490 kg/m3 
  26. Stainless steel 7480 - 8000 kg/m3 
  27. Tembaga 8930 kg/m3 
  28. Alumunium 2712 kg/m3 
  29. Granit padat 2691 kg/m3 
  30. Granit rusak 1650 kg/m3 
  31. Marmer padat 2563 kg/m3 
  32. Marmer rusak 1570 kg/m3 
  33. Gypsum padat 2787 kg/m3 
  34. Kardus 689 kg/m3 
  35. Kertas standar 1201 kg/m3  
  36. Serbuk gergaji 210 kg/m3 

Contoh perhitungan berat bangunan dengan memanfaatkan berat jenis di atas. Misalnya kita akan membuat plat lantai beton bertulang untuk jembatan, ukuranya 6m x 10m x 0,12 m. berapa total berat dak beton tersebut.

Kita lihat tabel di atas bahwa bobot isi beton bertulang = 2400 kg/m3. 
Lalu kita hitung volume dak = 6m x 10m x 0,12m = 7,2 m3. 
Total berat dak beton = 2400 kg/m3 x 7,2 m3 = 17200 kg atau 17,2 ton. 

Masih banyak lagi jenis material bangunan lainnya dengan beratnya masing-masing, karena selalu saja ada inovasi dan teknologi baru adalah hal pemanfaatan bahan-bahan sebagai bagian dari bangunan. jika ada yang kebetulan tahu bobot isi material lain yang belum ada dalam daftar tabel bisa ditambahkan lisnya dikolom komentar.




Sumber : ilmusipil.com




Related Posts

Daftar Berat Jenis Material Bahan Bangunan
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.

Silakan tinggalkan komentar yang santun